Fungsi Public Relation

Dalam sebuah perusahaan maupun organisasi pasti ada departemen public relation namun apakah anda paham apakah definisi serta fungsi dari public relation ini? Jika belum mari kenalan dulu dengan pengertian dari public relation itu sendiri. Public relation merupakan aktivitas untuk berkomunikasi anatara sebuah lembaga atau organisasi dengan organisasi lainnya sehingga memiliki kemampuan komunikasi yang baik akan sangat diperlukan. Public relation juga dikatakan sebagai sebuah perencanaan dengan menggunakan bahasa persuasive guna mempengaruhi persepsi masyarakat untuk mencapai keuntungan antara kedua pihak.

Fungsi Public Relation

Dari pengertiannya sendiri pasti anda bisa menebak salah satu tujuan adanya public relation. Beberapa tujuan dari public relation ini diantaranya ialah :
 
a. Menjadi salah satu pendukung bauran pemasaran
b. Menciptakan citra atau reputasi yang baik dimata public
c. Menumbuhkan hubungan hingga kerja sama antara perusahaan dengan pihak internal maupun eksternal
d. Mampu memberikan motivasi dan meningkatkan partisipasi public
e. Dapat sebagai salah satu penunjang manajemen demi mencapai tujuan yang diinginkan
f. Pendorong untuk membangun sumber daya manusia yang professional
g. Menetralkan isu – isu yang anda dan mampu menciptakan komunikasi yag harmonis didalam organisasi atau perusahaan itu sendiri.
Fungsi dari public relation ini juga beragam yakni diantaranya bisa anda simak berikut ini :
  • Menciptakan opini publik yang menguntungkan bagi perusahaan
  • Berguna untuk manajemen dalam perusahaan sehingga tercipta budaya kerja yang baik dan meningkatkan produktivitas kerja. Hal ini dikarenakan didalam sebuah perusahaan terdapat berbagai jenis orang dengan latar belakang dan budaya yang berbeda – beda sehingga sangat riskan terjadi kesalah pahaman yang menciptakan kesenjangan anatara karyawan satu dengan lainnya
  • Sebuah kegiatan untuk memperoleh kepercayaan dari pihak eksternal maupun internal
  • Memberikan saran serta nasehat kepada pemilik perusahaan demi mencapai tujuan dari public relation
Public relation tentu saja sangat dekat dengan pihak public baik internal maupun eksternal. Apabila anda mengenal public relation pada perusahaan maka tugas dari departemen ini menurut Astrid S.Sutanto diantaranya ialah sebagai berikut :
 
1. Mampu meningkatkan penjualan barang maupun jasa
2. Mencegah konsumen menggunakan produk dari perusahaan lain
3. Mengatasi kesalah pahaman antara perusahaan dengan pihak public
4. Mendidik public untuk menggunakan produk perusahaan melalui kegiatan non profit